Warna Rambut Untuk Kulit Sawo Matang

Memiliki kulit sawo matang yang dimiliki mayoritas orang Asia merupakan suatu anugrah karena warna kulit itu termasuk eksotis dan manis.

Namun kadang kulit yang agak gelap maupun sawo matang membuat penampilan Anda kurang cerah.

Hal ini dapat Anda atasi dengan mempertimbangkan warna rambut Anda.

Jika warna rambut hitam original terkesan membosankan maupun kurang cerah, Anda bisa memilih banyak varian warna rambut untuk kulit sawo matang yang akan merubah penampilan Anda menjadi lebih gaya dan segar.

Daftar Isi

Warna Rambut Untuk Kulit Sawo Matang

Wanita

1. Merah Marun

Sumber: behindthechair.com

Merah marun merupakan warna yang disukai banyak orang.

Warna ini membuat kesan yang elegan sekaligus eksentrik.

Sehingga, pas untuk anda yang ingin tampil menawan tapi tetap mengagumkan.

Menggunakan potongan ambut pendek model bob juga cocok untuk warna rambut merah marun ini.

2. Highlight Ribbon Cokelat

Sumber: https://haircolourstyle.com

Rambut dengan highlight ribbon cokelat cocok untuk pemilik warna kulit sawo matang.

Warna rambut ini akan terlihat lebih natural namun dengan penampilan yang menawan.

Highlight ribbon digunakan pada beberapa helai mulai dari ujung rambut hingga ke tengah.

Warna cokelat pada highlight ribbon akan membuat kontras dengan warna dasar rambut.

3. Warna Highlight Bronze

Sumber: https://haircolourstyle.com

Highlight bronze akan memberikan perpaduan warna yang unik dengan warna rambut dasar.

Warna bronze pada highlight ini menghasilkan warna yang terang.

Hal ini membuat warna kulit sawo matang terlihat lebih kontras dan menarik.

Highlight digunakan dari pangkal hingga ujung rambut.

4. Warna Rambut Ombre Abu-abu

Sumber: https://haircolourstyle.com

Rambut ombre saat ini sedang menjadi tren.

Ombre akan memberikan warna yang kontras dengan warna dasar rambut.

Kulit sawo matang dapat menggunakan warna abu-abu untuk menjadikan hasil ombre yang menarik.

Selain itu, warna rambut ombre abu-abu merupakan warna yang akan membuat orang yang memakainya menjadi lebih menarik.

5. Rosegold

Sumber: https://haircolourstyle.com

Jika anda sudah biasa menggunakan warna rambut blonde, anda dapat mencoba warna lain yang senada.

Salah satunya, warna rosegold.

Rosegold merupakan perpaduan warna blonde keemasan dengan sedikit merah muda.

Warna rosegold ini akan membuat pantulan warna rambut menjadi lebih menarik ketika terkena sinar matahari.

6. Abu-abu

 warna rambut untuk kulit sawo matang 2017

Rambut abu-abu secara full dan merata dioleskan ke rambut panjang Anda, membuat kulit sawo matang bahkan kulit gelap Anda terlihat bercahaya.

Warna terang dari rambut tidak bentrok dengan warna kulit Anda.

7. Ash brown grey

warna rambut kulit sawo matang wajah bulat

Warna abu-abu yang lebih gelap sedikit bercampur coklat, tingkat gelapnya agak hitam sedikit.

8. Ombre hitam silver

warna rambut yang untuk kulit sawo matang

Ombre hitam dan silver juga cocok untuk kulit sawo matang Anda, karena warnanya tidak terlalu mencolok dan tidak bentrok dengan warna kulit Anda.

9. Highlight grey

warna rambut hair light untuk kulit sawo matang

Efek highlight pada rambut berwarna grey ini bagus untuk dijadikan warna rambut untuk kulit gelap, yang akan membuat Anda tampil stylish.

10. Ashy dark brown

warna cat rambut nyu untuk kulit sawo matang

Coklat gelap yang keabu-abuan ini juga pas untuk kulit sawo matang, yang mayoritas adalah jenis kulit yang dimiliki orang Indonesia.

11. Blonde gelap

warna rambut yang cocok untuk kulit sawo matang selain hitam

Warna blonde yang gelap untuk kulit gelap maupun sawo matang merupakan perpaduan yang pas, jika Anda tidak percaya diri untuk menggunakan warna yang terang.

12. Platinum blonde

warna rambut untuk kulit sawo matang ombre

Platinum blonde ini lebih terlihat seperti silver dan memiliki efek keemasan.

Untuk Anda yang memiliki kulit sawo matang dan memiliki rasa percaya diri yang tinggi, dapat menggunakan warna rambut seperti di gambar untuk membuat Anda tampil dengan modis.

13. Golden blonde

warna rambut highlight yg cocok untuk kulit sawo matang

Warna cat rambut pirang yang terlalu terang mungkin membuat Anda tidak percaya diri atau merasa kurang pas dengan kulit gelap Anda.

Namun warna pirang jika ditambah efek keemasan akan membuat perpaduan yang sempurna untuk kulit Anda.

14. Golden brown

warna rambut untuk kulit gelap indonesia

Coklat keemasan juga cocok untuk kulit sawo matang karena memiliki kemiripan warna dengan kulit tersebut.

15. Bronze

warna rambut jenis kulit sawo matang

Warna bronze juga bisa Anda aplikasikan pada rambut Anda yang berkulit sawo matang seperti Jennifer Lopez.

Warna bronze tingkatnya masih dibawah coklat terang namun diatas coklat gelap.

16. Brunette

 warna rambut hailet untuk kulit sawo matang

Warna brunette ini adalah perpaduan antara coklat gelap dengan warna hitam yang dibuat dengan model ombre.

17. Ombre coklat auburn

warna rambut coklat kopi untuk kulit sawo matang

Warna coklat ini juga bisa dibuat model ombre dengan auburn yaitu gelap yang berkilau.

Ini juga merupakan contoh yang bagus untuk Anda yang berkulit agak gelap.

18. Caramel

 cat rambut 2 warna untuk kulit sawo matang

Coklat karamel ini memiliki tekstur yang agak terang, namun masih dibawah coklat terang.

Disapukan secara merata ke seluruh rambut.

Kulit sawo matang Anda ditambah model rambut gelombang akan membuat Anda tampil seksi dengan warna rambut ini.

19. Coklat honey

kombinasi warna rambut untuk kulit sawo matang

Coklat honey juga memiliki warna yang agak terang, mirip dengan warna caramel.

Mirip dengan warna madu, dan terlihat manis dengan kulit sawo matang Anda.

20. Coklat terang

 warna rambut yang sesuai untuk kulit sawo matang

Coklat terang atau light brown ini biasanya digunakan oleh wanita kulit putih, namun jika Anda berkulit sawo matang dan ingin menggunakan warna terang ini.

Anda bisa mengoleskannya secara merata pada rambut lurus Anda dan bisa mengkombinasikan dengan make up yang pas agar terlihat anggun.

21. Coklat walnut

memilih warna rambut untuk kulit sawo matang

Coklat walnut ini memiliki warna yang sangat pekat tapi tidak hitam.

Warna coklatnya terlihat dengan nyata.

Ini adalah warna rambut yang cocok untuk kulit sawo matang Anda seperti yang banyak dipakai oleh selebriti kulit gelap.

22. Dark brown

warna rambut untuk kulit sawo matang laki laki

Warna coklat gelap ini juga merupakan trend yang paling laris dipakai untuk para wanita yang berkulit sawo matang.

Bahkan kulit putih juga banyak yang menggunakan warna ini yang biasanya baru pertama kali mewarnai rambutnya.

23. Coklat kemerahan

 macam macam warna rambut untuk kulit sawo matang

Mempertimbangkan warna merah untuk rambut Anda dengan kulit sawo matang merupakan pertimbangan yang bagus.

Namun perlu diperhatikan merah yang cocok adalah gelap atau memiliki warna dasar yang lain seperti coklat kemerahan ini.

24. Coklat kehitaman

Warna coklat yang sangat gelap, membuat warna rambut tampak hitam, namun jika dilihat dari dekat akan menunjukkan warna coklat dari rambut dan membuat efek bercahaya pada warna coklatnya.

25. Coklat toffee

nama warna rambut ombre untuk kulit sawo matang

Coklat toffee ini hampir mengarah kepada warna orange, diaplikasikan dengan cara ombre maupun highlight.

26. Ombre biru

warna rambut kalem untuk kulit sawo matang

Jika Anda sudah bosan dengan warna yang standard, Anda bisa mencoba warna biru gelap namun membuatnya dengan cara ombre, atau mencampurnya dengan tosca yang lebih lembut.

27. Burgundy

warna rambut keriting untuk kulit sawo matang

Warna terang tidak hanya cocok untuk kulit putih.

Kulit sawo matang pun bisa menggunakan warna rambut burgundy yang gelap ini.

Apalagi jika Anda memiliki rambut bertipe gelombang, akan membuat Anda semakin anggun.

28. Ombre pink

warna rambut ombre untuk kulit sawo matang 2016

Ombre antara pink dan abu-abu ini merupakan variasi yang bisa Anda coba jika memiliki kulit sawo matang.

Warna abu-abu yang memang sesuai untuk kulit gelap, dipadukan dengan pink agar variatif dan tidak membosankan.

29. Pastel pink

warna rambut yang cocok untuk kulit sawo matang 2017

Warna pink memang sangat disukai wanita, termasuk untuk warna rambut.

Namun untuk kulit gelap maupun sawo matang, pink yang terlalu terang tentu akan mengakibatkan warna yang kontras, jadi Anda bisa mencoba warna pink pastel yang lembut ini.

30. Merah

model warna rambut untuk kulit sawo matang laki laki

Warna merah menyala ini tidak banyak dipakai oleh wanita berkulit gelap, namun beberapa selebriti berkulit gelap seperti Rihanna menggunakan warna yang terkesan “berani” ini.

Warna rambut ini membuat Anda tampil stylish.

Pria

1. Rambut pria blonde

warna rambut lurus untuk kulit sawo matang

Pria yang memiliki kulit sawo matang juga bisa mengaplikasikan warna rambut blonde, dan sama seperti wanita, warna blonde yang diterapkan disini tidak terlalu terang atau bukan blonde metalik.

2. Rambut pria coklat

 model warna rambut untuk kulit sawo matang

Rambut coklat ini memang termasuk warna yang standard, bisa digunakan untuk berbagai warna kulit, baik kulit putih maupun gelap.

Termasuk juga kulit sawo matang pada pria, sangat sesuai jika diterapkan warna rambut coklat ini.

3. Rambut pria merah maroon

warna rambut untuk kulit sawo matang dan rambut lurus

Warna merah maroon memiliki tingkat merah yang lebih gelap dibanding merah biasa, jadi jika Anda berkulit sawo matang, lebih baik memilih warna merah maroon maupun burgundy untuk rambut Anda.

4. Rambut pria ombre bronze, coklat dan tosca

warna rambut mahogany untuk kulit sawo matang

Perpaduan warna rambut bronze, coklat dan tosca ini sangat keren jika diterapkan pada model rambut undercut dan bagian atas ditarik ke depan, dan juga cocok untuk Anda yang memiliki wajah bulat.

5. Rambut pria silver

warna rambut untuk orang kulit sawo matang

Rambut cowok juga memiliki banyak variasi, dan salah satunya untuk Anda yang berkulit agak gelap, Anda bisa mencoba warna silver ini.

Warna ini mirip dengan rambut putih atau uban, dan memang lebih sesuai untuk kulit warna gelap dibanding warna putih.


Warna rambut untuk kulit sawo matang ini dapat Anda pilih dan sesuaikan dengan kepribadian maupun lingkungan kerja Anda.

Tidak memilih warna yang mencolok merupakan pilihan yang bijak, karena warna yang terlalu terang akan membuat perbedaan yang sangat mencolok dengan warna kulit Anda.